5 Mix And Match dengan Denim

Mix and match dengan denim – Pakaian dari bahan denim memang tidak ada matinya. Jenis pakaian ini sangat disukai oleh kaum muda maupun kaum tua. Wanita yang sudah tidak single lagi pun suka memakai pakaian dengan bahan denim ini. Alasannya adalah denim selalu cocok digunakan oleh semua umur. Meski cocok untuk semua umur, memadukan pakaian dari bahan denim memerlukan tips dan trik yang tepat. Jika tidak tepat memadukannya, denim tidak akan terlihat stylish namun justru terkesan kosong tidak menampilkan apa-apa. Ada banyak jenis pakaian bahan denim yang bisa mudah Anda temukan. Misalnya saja adalah kemeja denim, jacket denim, celana denim dan juga jumpsuit denim. Agar terlihat stylish, simak cara mix and match dengan denim berikut ini :

Denim dengan Blazer

Cara mix and match dengan denim yang pertama adalah Anda bisa memadukan denim menggunakan blazer. Anda akan bisa tampil chic dengan perpaduan tersebut. Denim yang bisa Anda gunakan adalah celana panjang denim dengan kemeja panjang denim. Anda bisa memasukkan kemeja panjang denim tersebut ke dalam celana panjang denim Anda.  Untuk blazer nya sendiri Anda bisa memilih blazer yang panjangnya se lutut. Anda bisa mempermanis penampilan Anda dengan high heels dengan heels yang lancip.

Dress Denim

Agar tampil fashionable dengan denim lainnya Anda bisa menggunakan dress denim. Penampilan Kate Bosworth bisa menjadi salah satu inspirasi berpakaian Anda menggunakan denim. Kate memadukan dress denim dengan kancing depan dan menggunakan boots yang panjangnya se lutut. Untuk bisa dipadukan dengan dress denim ini Anda bisa memilih sepatu boots dengan warna cokelat. Untuk mempermanis penampilan Anda, Anda bisa menggunakan tas berwarna cokelat pula. Penampilan Kate ini mirip dengan penampilan seorang cowboy.

Jumpsuit Denim

Mix and match dengan denim

Mix and match dengan denim

Pakaian berbahan denim sangat beragam, salah satunya adalah jumpsuit berbahan denim. Jumpsuit merupakan pakaian yang memiliki tali di bagian bahu. Pakaian tersebut berupa terusan. Bisa berupa rok maupun celana pada bagian bawahnya. Bagi Anda yang ingin menggunakan jumpsuit ini bisa meniru gaya Jaime King. Jaime memadukan faux fur coat dengan menggunakan jumpsuit. Untuk alas kakinya, Jaime memilih menggunakan sepatu sneaker.

Full of Denim

cara Mix and match dengan denim

cara Mix and match dengan denim

Bagi Anda yang ingin tampil stylish dan fashionable menggunakan denim bisa menggunakan semua pakaian dari bahan denim baik atasan maupun bawahan. Anda bisa meniru gaya Gabrielle Union. Gabrielle menggunakan detail ripped pada rok mini yang digunakannya. Ripped  rok mini tersebut diberikan pada bagian depan agar nyaman ketika digunakan untuk berjalan. Untuk atasannya Gabrielle memilih menggunakan kemeja denim dengan belahan dada yang rendah. Aksen sepatu sneaker yang digunakan Gabrielle menambahkan kesan sporty pada dirinya.

Coat Denim

Coat denim cocok bagi Anda yang memiliki jiwa tomboy. Bahan denim pada coat jika bisa cara memadukannya akan membuat penampilan Anda terlihat lebih sporty dan tomboy. Anda bisa meniru gaya Gigi Hadid. Gigi menggunakan dalaman berupa t-shirt you can see sedangkan untuk bawahannya dia memilih celana olahraga yang mengepress kaki. Selain itu Gigi menggunakan sepatu sport berwarna senada dengan celana olahraga yang digunakannya yang didominasi dengan warna hitam dan putih. Untuk luaran nya Gigi memilih menggunakan coat denim yang panjangnya 5 cm di bawah lutut.

Gigi Hadid coat denim

Gigi Hadid coat denim

Pakaian dengan bahan denim sangat stylish jika digunakan pada setiap kesempatan. Jika bisa memadukannya, Anda bisa menggunakan denim dalam acara santai maupun semi formal. Penyuka denim tidak hanya dari kalangan masyarakat biasa saja, namun selebriti dunia pun suka menggunakan denim. Agar bisa melakukan mix and match dengan denim yang sesuai, Anda bisa meniru gaya berpakaian selebriti dunia tersebut.

Content Protection by DMCA.com