Gaya Retro Untuk Wanita Kantoran Masa Kini

Gaya retro untuk wanita kantoran – Pernahkah Anda mendengar gaya retro?, gaya retro saat ini kembali ngetrend dan digunakan sebagai gaya berbusana ketika pergi ke kantor. Retro in memiliki karakter yang sama dengan gaya vintage. Persamaannya adalah kedua gaya tersebut mengusung karakter dari fashion lama. Wanita dengan jiwa seni yang tinggi suka sekali dengan gaya retro. Gaya retro sangat ngetrend di tahun 70 an sampai dengan tahun 90 an. Meski sudah era lama, gaya berpakaian retro menunjukkan kesan glamour dan mampu menunjukkan warna dan mode pakaian yang sedang dipakaianya. Gaya retro tersebut dipopulerkan oleh penyanyi kondang Elvis Presley dan juga Michael Jackson. Lalu bagaimana caranya berpenampilan retro untuk masa kini?, simak gaya retro untuk wanita kantoran masa kini berikut ini :

Celana Cutbray

Gaya retro untuk wanita kantoran

Gaya retro untuk wanita kantoran

Untuk wanita yang ingin pergi ke kantor bisa menggunakan celana cutbray untuk menunjang penampilannya. Jangan salah, cutbray ini cocok digunakan untuk acara formal maupun casual. Meski begitu wanita harus tahu cutbray seperti apa yang bisa digunakan untuk ke kantor. Pilihlah celana cutbray dari kain. Jangan memilih celana jeans jenis cutbray. Hal itu dikarenakan jeans dengan cutbray akan terkesan sangat santai dan tidak cocok digunakan untuk ke kantor. Untuk atasannya wanita bisa menggunakan kemeja lengan panjang atau kemeja dengan lengan setengah siku. Yang harus diperhatikan disini adalah kemeja tersebut harus dimasukkan ke dalam celana cutbray dan jangan lupa untuk memakai ikat pinggang.

Rok Pensil dan Blouse

Gaya retro untuk wanita kantoran

Gaya retro untuk wanita kantoran

Anda ingin tampil elegan meski mengusung gaya berbusana retro?, Anda bisa menggunakan rok pensil selutut kemudian Anda bisa mencocokkannya dengan blouse warna biru. Blouse yang Anda gunakan untuk pergi ke kantor adalah blouse lengan panjang dan dilengkapi kancing berwarna cerah. Sedangkan rok pensil adalah rok yang bagian bawahnya meruncing atau menyempit seperti ujung pensil. Gaya busana retro sengaja mengusung pakaian dengan warna yang cerah agar pemakainya bebas berekspresi dengan warna warna kesukaan mereka. Jangan lupa untuk memakai sepatu fantofel untuk mendukung berbusana dengan gaya ini.

Motif Bunga

Gaya retro untuk wanita kantoran lainnya yang bisa dicoba wanita adalah dengan menggunakan kostum kantoran berupa baju terusan dengan rok yang melebar ke bawah. Yang berbeda dengan baju terusan saat ini adalah, baju jenis retro memiliki kerah V neck dimana kerah itu membentuk huruf V dan belahannya sampai ke atas dada. Motifnya sendiri menggunakan warna motif bunga dengan warna yang ngejreng. Warna warna cerah selalu mendominasi gaya berbusana retro ini.

Gaya retro untuk wanita kantoran

Gaya retro untuk wanita kantoran

Blouse Motif Bunga

Gaya retro yang bisa Anda coba lainnya adalah dengan menggunakan blouse yang dipenuhi dengan motif bunga. Kebanyakan wanita jaman dahulu suka sekali dengan motif bunga yang cerah. Blouse motif bunga itu nantinya bisa dipadukan dengan rok selutut jenis rampel. Rok rampel tersebut merupakan rok yang dilipat lipat bagian bawahnya. Anda juga bisa menambahkan aksesoris berupa kalung mutiara dan juga dasi yang diikatkan ke leher. Warna warna yang digunakan untuk gaya ini sangat kontras misalnya saja adalah jika blouse motif bunganya berwarna merah, maka rok rampel bagian bawahnya berwarna biru.

Kira kira seperti itulah gaya retro yang bisa wanita gunakan ketika akan pergi ke kantor. Artis Taylor Swift pun berani berpose menggunakan busana gaya retro tersebut. Asalkan percaya diri, wanita bisa mencontoh gaya retro untuk wanita kantoran yang telah disebutkan diatas untuk pergi ke kantor.

Content Protection by DMCA.com