Trend Celana Panjang Wanita Model Kodok

Perkembangan fashion wanita memang selalu meningkat dengan munculnya berbagai macam model serta jenis busana terbaru. Termasuk munculnya celana panjang wanita model kodok yang sangat sesuai bila digunakan untuk berbagai suasana kasual dengan banyak pilihan atasan sehingga Anda tetap merasa nyaman serta tampil modis.

Celana panjang wanita model kodok (Trendmodelbajuterbaru)

Celana panjang wanita model kodok (Trendmodelbajuterbaru)

3 Celana Panjang Wanita Model Kodok

Untuk mendukung busana kasual Anda, maka tersedia berbagai macam pilihan model celana kodok yang bisa dipadupadankan dengan berbagai macam atasan. Berikut adalah beberapa inspirasinya untuk anda:

Model hijab

Meskipun Anda mengenakan hijab, celana kodok tetap bisa digunakan sebagai busana pendukung untuk Anda. Gunakan celana kodok yang terbuat dari bahan jeans ataupun katun yang nyaman dengan warna polos, kemudian padukan bersama T-shirt berlengan panjang ataupun kemeja panjang dengan model kasual berwarna putih sehingga terlihat menyatu dengan warna celana kodok. Bahan denim memang banyak dipilih untuk celana kodok karena dinilai lenih trendy dan juga modis.

Celana kodok panjang ala hijabers (Biutifa)

Celana kodok panjang ala hijabers (Biutifa)

Padukan juga dengan hijab berwarna senada dengan baju sehingga tidak terjadi tumpang tindih warna. Padukan dengan sneakers ataupun slip on sehingga bisa mendukung tampilan kasual yang sporty untuk Anda. Selain itu, apabila Anda memilih celana kodok bermotif seperti kotak-kotak ataupun polkadot, ada baiknya untuk mengenakan baju serta hijab dengan warna senada seperti motif sehingga tidak berkesan terllau ramai.

Link Artikel dari Sponsor:

loading...

Celana kodok berkancing

Celana panjang wanita terbaru model kodok lainnya adalah celana berkancing. Celana kodok dengan kancing dari bagian dada sampai perut dan ditambah dengan saku memberikan efek berbeda daripada jenis celana kodok pada umumnya. Anda bisa memadukan celana ini dengan T-shirt berlengan pendek yang berwarna netral atau putih untuk tampilan lebih kasual dan modern.

Celana panjang model kodok berkancing (Modelbajuterbaruku)

Celana panjang model kodok berkancing (Modelbajuterbaruku)

Lengkapi dengan sedikit aksesoris seperti gelang tali ataupun jam tangan pada lengan Anda sehingga tidak tampak polos. Gunakan sepatu sneakers ataupun running shoes berwarna netral sehingga Anda bisa terlihat klasik. Gunakan juga topi untuk menambah kesan kasual.

Celana kodok robek

Celana panjang wanita model terbaru lainnya adalah jenis celana kodok robek. Tidak hanya celana panjang biasa yang bisa memiliki aksen robekan pada bagian lutut sebab celana kodok juga memiliki aksen robekan pada bagian lutut sampai paha sehingga bisa menambah kesan kasual dan juga santai. Bila Anda memilih celana dengan warna yang cukup terang seperti biru muda, maka padukanlah dengan atasan berwarna terang seperti kuning muda ataupun warna krem yang kalem sehingga menambah kesan trendy.

Celana panjang model kodok robek untuk hijaber (Biutifa)

Celana panjang model kodok robek untuk hijaber (Biutifa)

Sebaliknya, jika Anda menggunakan celana berwarna gelap, maka sebaiknya pilihlah warna netral seperti putih untuk membuat tampilan lebih trendy. Padukan dengan sepatu boots rendah ataupun wedges sesuai dengan tema kasual milik Anda.

Semoga berbagai jenis celana panjang wanita bermotif kodok ini bisa membantu Anda untuk menciptakan tampilan kasual sehari-hari sehingga Anda tetap bisa mengikuti perkembangan fashion dan tampil modis.

Link Artikel dari Sponsor:

loading...

Artikel Fashion Model ini dikenal, sbb :

fashion celana kodok -celana kodok hijab -celana kodok song hye kyo -celana kodok putih panjang -celana kodok pria putih -CeLana kodok cocok atasannya apa -baju yg cocok untuk celana kodok -baju yang cocok untuk celana kodok -baju hijab kodok dari kotak koyak -baju atasan yang pas dengan celana kodok -

Content Protection by DMCA.com